Sunday, April 14, 2013

Mengais Rejeki dari Bisnis Infomasi

Feed: Arsip
Posted on: Sunday, April 14, 2013 16:49
Author: putihitam
Subject: Mengais Rejeki dari Bisnis Infomasi

 

ini cuma sekedar sedikit cuplikan tentang pengalaman mengais rejeki dari bisnis informasi, kalo isinya sama dengan sharing yang lain maaf ya...


sharing ini tidak ada tujuan lain (ujungnya kaya jualan ebook atau apapun) murni cuman ingin berbagi, Semoga bisa menjadi bahan masukan, terutama untuk yang baru mau terjun di bisnis infomasi.


Kata Pengatar :


Kalo mau diterawang bisnis informasi sangat menggiurkan dan terus berkembang hingga detik(bukan promosi website ya) ini.
mungkin bisa saya contohkan dalam premis seperti ini ---> "orang yang memiliki informasi, adalah orang terkaya didunia, dan juga orang yang paling berbahaya di dunia"


Kok bisa? bisa dong
misalnya ada orang yang punya infomasi penting tentang sebuah data rahasia(contohnya terlalu mengada- ada ya, hehehe kebanyakan nonton film intelegen nih). orang ini pasti dianggap berbahaya, dan pasti di cari-cari sama intel(bukan indomie telor ya)


atau misalnya ada orang yang punya infomasi tentang cara menghasilkan bibit unggul tanaman buah yang tidak busuk tanpa bahan pengawet, orang ini bisa jadi kaya raya. Dan pasti dicari-cari sama tukang buah sedunia


Konten Utama :


Nah dari premis pada kata pengantar diatas, saya mencoba untuk berkecimpung ( belum sampe nyelem sih, masih berkecimpung di permukaan aja) di bisnis infomasi ini


untuk ruang lingkup saya yang menggunakan media "Blog", dan mendapat rejekinya dari "Adsense"(walaupun belum banyak tapi lumayan lah, dapur masih bisa ngebul, untuk ss nanti ya di update), dan mengadopsi tehnik topi putih (white hat)


Secara garis besar Saya Membagi Jenis Blog menjadi 2
1. Blog Follower
2. Blog Trendsetter


Apa lagi tuh follower dan trendsetter ? hehehehe....sabar ( orang sabar ------nya lebar)


1. Blog Follower


Maksudnya blog ini dibangun berdasarkan dari sebuah referensi, dan menyajikan informasi hampir menyerupai sumbernya (seperti kata kunci yang dibahas oleh sumber)


Pertanyaannya Gimana Cara Membuat Blog Follower (saya bahas dasarnya dulu aja ya)


- Riset Kata Kunci dan menentukan sumber referensi (bisa blog atau website atau apapun)
untuk riset keyword, Pertama tentukan niche ( ato sebuah topik umum). misalnya udah dapet niche "obat kuat" ( kenapa milih niche ini, soalnya kemaren ads-id banyak yg jualan obat kuat hehehehe)


Setelah itu, coba deh cari di google dengan kata kunci "obat kuat", Sortir dari index yang ada di halaman pertama. check DA/PA(domain authority / page authority) dan alexanya


Kalo DA/PA nya tinggi, dan alexanya langsing, itulah yang bisa kita jadikan sumber referensi


kalo udah dapat websitenya (contoh : obatkuattetapteganggaturunturun.com, emang ada? ini kan contoh)
pergilah ke website itu, perhatikan infomasi yang ditawarkan oleh website sumber tersebut (dari kata kunci yang ditembak, bentuk penyajian infomasinya). dan kalo jeli, temukan pertanyaan besar dari kata kunci yang paling dicari oleh visitor di dalam website tersebut (caranya? cek satu-satu dari judul posting yang ada di website sumber ke mbah google, cari related keywordnya di bagian paling bawah index, atau bisa juga dari keyword suggestion mbah google) atau bisa juga di google trend


misalnya dapat kata kunci yang paling dicari(contoh lagi : efek obat kuat). Nah gunakan kata kunci ini, coba cari turunannya seperti, efek obat kuat pada jantung, efek obat kuat pada kemal*an.


- Membangun sebuah blog follower
yang pasti, biar mudah bersaing coba cari domain yang masih berhubungan dengan obat kuat, mau EMD(nama domainya sama persis dengan keyword) juga boleh.


Setelah itu, buatlah sebuah konten(postingan) dari kata kunci yang kita dapat ( kata kunci : efek obat kuat)
jelaskan sejelas-jelasnya dalam konten, kalo bisa lagi, membahas semua kata kunci turunan yang ada. untuk bentuknya bisa divariasikan (maksundnya kalo isi content dirasa terlalu banyak, dapat dipecah-pecah menjadi beberapa postingan)


- Mengelola Blog Follower
untuk mengelolanya, kita harus terus mendapatkan update dari website sumber, seperti kata kunci apa yang sedang dibahas


Cara Mendapatkan update
- berlangganan feed website sumber
- ato cari index terakhir dari website sumber (di google search, caranya ketik --> site:websitesumber.com , trus sortir index untuk 24 jam terakhir, kalo ga ada, coba untuk range waktu yang lebih besar lagi)


Setelah itu posting, menggunakan keyword dari index terakhir website tersebut (saya selalu menggunakan gaya bahasa saya sendiri, walaupun intinya infomasinya sama)


Saran :


1. Gunakan Platform blog yang paling dikuasai, dan gunakan template ato themes yang sederhana tapi tidak membosankan, loadingnya cepat, usahakan dapat dinavigasi dengan baik (seperti sajikan related konten, ini bisa memperbesar jumlah page view, dan mengecilkan bounch rate)

2. Bila menggunakan adsense untuk penghasilan, letakan adsense hanya pada single post ( yang kaya akan konten, untuk posisinya saya biasanya di bawah judul dan di akhir posting), syaratnya visitor minimal udah 100an ya, dan pageview minimal 2 kali lipat visitor


Kekurangan dari Blog Follower:


1. Gampang Jenuh
ini yang paling sering saya rasakan, mungkin karena topic yang dibahas bukan sesuatu yang kita senangi (tapi kalo earningnya gede biasanya dibela-belain hehehehehehe)


2. Lebih sering Mendapat Potongan Kue yang Kecil
maksudnya kue disini adalah traffik, karena kita selalu tertinggal satu langkah dengan website sumber (tapi terkadang bila konten kita lebih bermutu, bisa jadi kita yang dapat traffic paling besar, soalnya nongkrong diurutan pertama)


yang Blog Trendsetter nanti diterusin, di update berikutnya ya


nb: untuk optimasi offpage saya standar kok, cari bakclink juga ga terlalu maksain, yang penting submit aja ke google sama bing yang gratis hehehehe...


View article...